Giliran Pengurus PJS Sumsel Dikunjungi Ketum Mahmud Marhaba

- Redaksi

Selasa, 24 Desember 2024 - 14:55

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Satupilar.com | Palembang Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Pro Jurnalismedia Siber (PJS), Mahmud Marhaba, melakukan kunjungan kerja ke Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PJS Sumatera Selatan (Sumsel) di Kota Palembang, Selasa (24/12/2024).

Kegiatan ini juga dihadiri oleh sejumlah pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) di wilayah Sumsel.

Ketua DPD PJS Sumsel, Darwin Syarkowi, M.I. Kom, menyampaikan rasa antusiasnya atas kunjungan Mahmud Marhaba.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami sangat senang dan bangga atas kehadiran Ketua Umum DPP PJS ke Palembang. Hingga saat ini, sudah terbentuk 10 DPC di Sumsel, dan ini menjadi langkah penting dalam persiapan PJS untuk mendaftar ke Dewan Pers,” ungkap Darwin.

Dalam pertemuan tersebut, Mahmud Marhaba menekankan pentingnya konsolidasi organisasi dan menyarankan agar DPD Sumsel segera menggelar Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub).

“Musdalub perlu segera dilaksanakan untuk menetapkan Ketua DPD terpilih yang akan memimpin ke depan,” ujarnya.

Mahmud juga mengingatkan pentingnya kesiapan anggota PJS dalam mengikuti Uji Kompetensi Wartawan (UKW) gratis yang akan diselenggarakan oleh Dewan Pers pada tahun 2025.

Baca Juga:  Kejaksaan Negeri Aceh Tamiang Tetapkan Tiga Tersangka Tindak Pidana Kasus Korupsi,

“Ini peluang besar bagi anggota PJS. Saya berharap DPD dan DPC dapat mengutus 50 peserta untuk mengikuti UKW ini,” katanya.

Selain itu, Mahmud menekankan pentingnya pemahaman terhadap Kode Etik Jurnalistik sebagai pedoman utama dalam menjalankan tugas jurnalistik.

“Wartawan PJS harus memahami dan menjunjung tinggi Kode Etik Jurnalistik. Ini adalah fondasi untuk menjadi wartawan yang profesional dan kredibel,” tegasnya.

Pertemuan yang berlangsung di Dermaga Terapung Benteng Kuto Besak (BKB) Kota Palembang ini diakhiri dengan pesan Mahmud kepada seluruh pengurus dan anggota PJS untuk menjaga kekompakan.

“Kekompakan dan saling mendukung adalah kunci untuk memajukan organisasi ini,” tutupnya.

Kunjungan ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antar pengurus dan anggota PJS Sumsel dalam mendukung pengembangan organisasi menuju standar profesionalisme di bawah naungan Dewan Pers.##

Berita Terkait

SAPA Soroti Pengadaan Mobil, Fasilitas Mewah dan Perjalanan Dinas DPRA Mencapai 140 Miliar
Bupati Armia,Kunjungi Dapur Makan Bergizi
Ketum DPP PJS Kunjungi Jambi, Perkuat Langkah Jadi Konstituen Dewan Pers
Ketua Garang,Ucapkan Terimakasih Kepada Kapolres Aceh Tamiang Telah Membeli Sepada Baru Untuk Amin,
PPIR Hadir dalam Acara Walimah Pernikahan Putra dari Rekan Sejawat Purn Sabirin di Desa Ule Ateung
Wujud Kepedulian: UPT Pemasyarakatan Satker Pidie Gelar Aksi Donor Darah, Rayakan HBP ke-61 dengan Berbagi Kemanusiaan
Wujud Kepedulian, Lapas Perempuan Kelas IIB Sigli Gelar Bantuan Sosial dalam Rangka HBP ke-61
Pengumuman Perubahan Modal Dasar Perusahaan PT.Alam Mekar Sempurna
Berita ini 3 kali dibaca
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 06:08

SAPA Soroti Pengadaan Mobil, Fasilitas Mewah dan Perjalanan Dinas DPRA Mencapai 140 Miliar

Sabtu, 19 April 2025 - 14:53

Bupati Armia,Kunjungi Dapur Makan Bergizi

Sabtu, 19 April 2025 - 04:29

Ketum DPP PJS Kunjungi Jambi, Perkuat Langkah Jadi Konstituen Dewan Pers

Rabu, 16 April 2025 - 11:20

Ketua Garang,Ucapkan Terimakasih Kepada Kapolres Aceh Tamiang Telah Membeli Sepada Baru Untuk Amin,

Rabu, 16 April 2025 - 09:24

PPIR Hadir dalam Acara Walimah Pernikahan Putra dari Rekan Sejawat Purn Sabirin di Desa Ule Ateung

Selasa, 15 April 2025 - 20:15

Wujud Kepedulian, Lapas Perempuan Kelas IIB Sigli Gelar Bantuan Sosial dalam Rangka HBP ke-61

Selasa, 15 April 2025 - 01:03

Pengumuman Perubahan Modal Dasar Perusahaan PT.Alam Mekar Sempurna

Senin, 14 April 2025 - 13:21

Kanwil Ditjenpas Aceh Tebar Kepedulian Lewat Bakti Sosial di Dayah Nurul Huda

Berita Terbaru

ACEH TAMIANG

Bupati Armia,Kunjungi Dapur Makan Bergizi

Sabtu, 19 Apr 2025 - 14:53