Bupati Armia,Ajak Semua Pihak jaga Kondusivitas Daerah Jelang Peringatan MAY DAY,

- Redaksi

Minggu, 27 April 2025 - 03:24

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Satupilar.com | Karang Baru Menjelang peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day pada 1 Mei 2025 mendatang, Bupati Aceh Tamiang, Irjen Pol. (Purn) Drs. Armia Pahmi, MH, mengajak seluruh elemen masyarakat, khususnya para pekerja dan serikat buruh di Kabupaten Aceh Tamiang, untuk bersama-sama menjaga stabilitas dan kondusivitas daerah. Ajakan tersebut disampaikan Bupati Armia di sela-sela kegiatannya beraudiensi ke sejumlah kementerian di Jakarta, pada Jumat (26/4/25).

“Dalam semangat memperingati Hari Buruh, saya mengimbau agar peringatan May Day diisi dengan kegiatan yang membangun. Hindari tindakan yang bisa memicu keresahan. Mari kita jadikan momentum ini untuk memperkuat solidaritas dan menjaga kedamaian di daerah kita,” tegas Armia.

Ia juga menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam mendengar aspirasi dan memperjuangkan para pekerja. “Kami selalu terbuka untuk berdialog. Pemerintah hadir untuk melindungi hak-hak pekerja dan mendorong terciptanya hubungan industrial yang harmonis,” lanjutnya.

Disebutkan, dengan situasi ekonomi yang masih labil, Bupati Armia mengajak para pekerja dapat membantu dengan menjaga keamanan, ketertiban dan kedamaian dalam bekerja, sehingga perusahaan dapat beroperasi secara optimal, fokus pada kesejahteraan pekerja, dan akhirnya para pihak pun memperoleh keuntungan serta kebaikan bersama.

Bupati berharap agar masyarakat, terutama para pekerja, tetap mengedepankan komunikasi yang baik dan menjaga iklim kerja yang kondusif. “Keamanan dan ketenangan daerah adalah tanggung jawab kita bersama. Pembangunan hanya bisa berjalan jika kita semua berada dalam suasana yang aman, tertib dan damai,” pungkas Armia.

Berita Terkait

Sekolah Inspirasi Bangsa: Tumbuhkan Karakter, Tebarkan Kebaikan Lewat KAK SUSI
Presiden Prabowo Menekankan Bahwa Hubungan Indonesia dan Australia Telah Terjalin Dengan Baik dan Kuat.
Sorak Sorai dari Monas, Sambutan Hangat Anak Sekolah untuk PM Albanese
Usai Kunjungan ke Brunei Darussalam, Presiden Prabowo Bertolak Menuju Tanah Air
PM Albanese Tiba, Tandai Kunjungan Resmi Tiga Hari di Indonesia
Semangat Pembentukan Provinsi ALA Kembali Bergelora, Tokoh Bener Meriah Konsolidasikan Rapat Akbar.
Ungkap Kasus Polsek Tanjung Bintang: Tiga Kasus Penggelapan Berhasil Diungkap
Hari ini BPBD Aceh Tamiang Perbaiki Sekolah Terdampak Angin Puting Beliung
Berita ini 8 kali dibaca
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Berita Terkait

Jumat, 16 Mei 2025 - 07:53

Perkuat Ekonomi Lokal Desa Sumur Kumbang Gelar Musdesus, Koperasi Merah Putih

Jumat, 16 Mei 2025 - 06:20

Premanisme Terungkap: Pengeroyokan Dipicu Rasa Sakit Hati atas Teman Wanita

Jumat, 16 Mei 2025 - 04:35

Sekolah Inspirasi Bangsa: Tumbuhkan Karakter, Tebarkan Kebaikan Lewat KAK SUSI

Kamis, 15 Mei 2025 - 14:14

Presiden Prabowo Menekankan Bahwa Hubungan Indonesia dan Australia Telah Terjalin Dengan Baik dan Kuat.

Kamis, 15 Mei 2025 - 03:23

Curi Motor di 4 Lokasi Berbeda, Warga Desa Bangunan Palas di Tangkap Polisi

Rabu, 14 Mei 2025 - 16:28

Usai Kunjungan ke Brunei Darussalam, Presiden Prabowo Bertolak Menuju Tanah Air

Rabu, 14 Mei 2025 - 16:24

PM Albanese Tiba, Tandai Kunjungan Resmi Tiga Hari di Indonesia

Rabu, 14 Mei 2025 - 16:07

Wabup Syaiful Saksikan Penobatan Adat Keratuan Darah Putih

Berita Terbaru