Dandim 0206/Dairi Letkol Inf Goklas Pirtahan Silaban Dukung Kaderisasi Pelajar NU: Meneguhkan Ideologi dan Identitas Kebangsaan

- Redaksi

Minggu, 16 Maret 2025 - 11:56

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Satupilar.com | Dairi Komando Distrik Militer (Kodim) 0206/Dairi menunjukkan komitmennya dalam membangun generasi muda yang berwawasan kebangsaan dan berlandaskan nilai-nilai Islam Ahlul Sunnah wal Jama’ah. Hal ini ditandai dengan kehadiran perwakilan Dandim 0206/Dairi, Letkol Inf Goklas Pirtahan Silaban, yang diwakili oleh Danunit Intel, Lettu Inf M. Taufik, dalam pembukaan Kaderisasi Masa Kesetiaan Anggota (MAKESTA) ke-VIII Pimpinan Cabang IPNU-IPPNU Kabupaten Dairi. Acara ini berlangsung di Aula MAN Dairi, Sidikalang, pada Minggu (16/3), dengan mengusung tema “Meneguhkan Ideologi, Menegaskan Identitas untuk Membentuk Kader Muda yang Bervisi Kebangsaan dan Berlandaskan Islam Ahlul Sunnah wal Jama’ah.

Acara dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Kepala Kemenag Kabupaten Dairi Riswan Gajah, Ketua PC NU Dairi Tuppak Padang, Kepala MAN Dairi Amri Situngkir, Wakil Ketua Taufiziyah NU Ihsan Maha, serta perwakilan guru dan siswa dari berbagai sekolah tingkat SMA dan SMK di Sidikalang. Kegiatan diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, serta mars IPNU-IPPNU, yang menegaskan semangat kebangsaan dan keislaman para peserta.

Dalam sambutannya, Lettu Inf M. Taufik menyampaikan pesan Dandim 0206/Dairi agar seluruh peserta mengikuti kegiatan dengan tertib sesuai aturan yang ditetapkan panitia. Ia juga mengingatkan bahwa Nahdlatul Ulama telah berkontribusi besar dalam perjuangan kemerdekaan Indonesia dan mengajak generasi muda untuk bersyukur atas jasa para pendahulu yang telah membangun bangsa ini. “Sebagai generasi penerus, kita harus menghormati perjuangan para pendiri bangsa serta selalu bersyukur kepada orang tua yang telah membimbing kita hingga menjadi seperti sekarang,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia menekankan pentingnya menjaga persatuan dan keamanan wilayah. “Kita patut bersyukur bahwa wilayah kita, khususnya Sidikalang, masih dalam kondisi aman dan jauh dari tindakan kriminal. TNI hadir untuk menjaga keamanan bersama rakyat demi keutuhan NKRI,” tambahnya. Pesan ini diharapkan dapat menginspirasi para kader muda NU untuk terus berkontribusi dalam menjaga stabilitas dan keharmonisan sosial di daerahnya.

Acara pembukaan MAKESTA ini resmi ditutup pada pukul 11.20 WIB, kemudian dilanjutkan dengan sesi kaderisasi yang menghadirkan berbagai materi pembelajaran hingga pukul 19.00 WIB malam. Melalui MAKESTA ini, IPNU-IPPNU Kabupaten Dairi berkomitmen untuk mencetak kader-kader muda yang memiliki integritas, semangat kebangsaan, dan pemahaman agama yang kuat, sehingga dapat menjadi agen perubahan positif bagi masyarakat kabupaten Dairi.

Berita Terkait

Bupati Armia,Kunjungi Dapur Makan Bergizi
Ketum DPP PJS Kunjungi Jambi, Perkuat Langkah Jadi Konstituen Dewan Pers
Ketua Garang,Ucapkan Terimakasih Kepada Kapolres Aceh Tamiang Telah Membeli Sepada Baru Untuk Amin,
PPIR Hadir dalam Acara Walimah Pernikahan Putra dari Rekan Sejawat Purn Sabirin di Desa Ule Ateung
Wujud Kepedulian: UPT Pemasyarakatan Satker Pidie Gelar Aksi Donor Darah, Rayakan HBP ke-61 dengan Berbagi Kemanusiaan
Wujud Kepedulian, Lapas Perempuan Kelas IIB Sigli Gelar Bantuan Sosial dalam Rangka HBP ke-61
Pengumuman Perubahan Modal Dasar Perusahaan PT.Alam Mekar Sempurna
Kanwil Ditjenpas Aceh Tebar Kepedulian Lewat Bakti Sosial di Dayah Nurul Huda
Berita ini 5 kali dibaca
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 14:53

Bupati Armia,Kunjungi Dapur Makan Bergizi

Sabtu, 19 April 2025 - 04:29

Ketum DPP PJS Kunjungi Jambi, Perkuat Langkah Jadi Konstituen Dewan Pers

Rabu, 16 April 2025 - 11:20

Ketua Garang,Ucapkan Terimakasih Kepada Kapolres Aceh Tamiang Telah Membeli Sepada Baru Untuk Amin,

Rabu, 16 April 2025 - 09:24

PPIR Hadir dalam Acara Walimah Pernikahan Putra dari Rekan Sejawat Purn Sabirin di Desa Ule Ateung

Selasa, 15 April 2025 - 20:18

Wujud Kepedulian: UPT Pemasyarakatan Satker Pidie Gelar Aksi Donor Darah, Rayakan HBP ke-61 dengan Berbagi Kemanusiaan

Selasa, 15 April 2025 - 01:03

Pengumuman Perubahan Modal Dasar Perusahaan PT.Alam Mekar Sempurna

Senin, 14 April 2025 - 13:21

Kanwil Ditjenpas Aceh Tebar Kepedulian Lewat Bakti Sosial di Dayah Nurul Huda

Senin, 14 April 2025 - 06:58

Penggiat sosial.munawir dan Wen Kopral Mengutuk Keras EO dan Minta APH Segera Usut Pungli Sewa Lapak Pasar Malam Bagaikan Penjajah di Negeri Sendiri

Berita Terbaru

ACEH TAMIANG

Bupati Armia,Kunjungi Dapur Makan Bergizi

Sabtu, 19 Apr 2025 - 14:53